Untuk mengubah metode pembayaran, perhatikan langkah berikut:
- Pada bagian menu bawah, klik menu “Riwayat Transaksi”
- Setelah masuk halaman “Riwayat Transaksi”, silakan pilih transaksi yang ingin kamu ubah metode pembayarannya
- Kamu bisa langsung pilih, atau melakukan filter dengan memilih produk dengan status transaksi menunggu pembayaran
- Pilih transaksi, dan lihat apakah transaksi yang kamu pilih sudah sesuai atau belum
- Scroll ke bawah, lalu pilih “Ubah Metode Pembayaran”. Selalu ingat, jika kamu mengubah metode pembayaran maka kamu harus mengulang proses pembayaran dari awal.
- Lalu, ikuti langkah pembayaran di poin “Bagaimana cara melakukan pembayaran?”